Pada Kesempatan kali ini, admin dari blog ini mau sharing mengenai bagaimana cara installasi mikrotik Router Board menggunakan netinstall. Netinstall adalah sebuah aplikasi yang disediakan oleh Mikrotik yang berjalan pada OS Windows yang memungkinkan kita bisa menginstall RouterOS Mikrotik lewat jaringan Ethernet. Biasanya netinstall ini digunakan ketika RouterOS mengalami kerusakan atau password akses rusak atau lupa. Netinstall ini berkeja dengan melakukan penghapussan secara totoal pada routerboard hingga si router benar-benar kosong. Setelah di hapus, baruslah si router di install kembali dengan RouterOS yang kita inginkan bisa dengan versi terbaru atau bersi yang lebih rendah
Bahan - Bahan untuk melakuka netinstall
Bahan - Bahan untuk melakuka netinstall
- Aplikasi netinstall, bisa didownload di website resmi mikrotik
- File berformat .npk sesuai dengan jenis arsitektur dari router mikrotik
- lidi untuk menekan tombol reset router.
- dan juga kabel LAN untuk menghubungkan router kita pada PC / laptop client
Konfigurasi
1) Pertama-tama, disable semua adapter network kecali adapter network Ethernet yang terhubung dengan Si router mikrotiknya.
2) Selanjutya, matikan firewall dan anti virus yang ada seperti windows defender pada laptop
3) Siapkan 1 folder yang berisikan file .npk yang akan digunakan untuk si router. File .npk ini harus sesuai dengan arsitektur yang ada pada router. Karena router mikrotik yang admin pakai mempuyai arsitektur smips. Disini admin mendownload file .npk versi 6.38.5
4) Jalankan aplikasi si netinstallnya sebagai administrator. Pilih Run as administrator
5) Pilih "Net booting". Lalu masukkan IP sesuai keinginan kalian
6) Lalu, lakukan settingan IP pada client yang terhubung ke mikrotik. IP nya harus satu jaringan dengan IP pada netinstall. Untuk defalt Gateway arahkan ke IP dari netinstall
7) Lalu lakukan pada lubang bagian " Reset " tekan tombolnya dengan menggunakan benda kecil seperti lidi. Ketika kita tekan tombol Resetnya, hubungkan kabel power ke Router Mikrotiknya dan tunggu sampai bunyi " Beep ".
8) tahan hingga si router terdeteksi di netinstall. Biasanya tunggu hingga 30 detik, jika lewat 30 detik ada masalah. entah itu firewall belum dimatikan, ada adapter network yang menyala .dll. Klik router mikrotik yang sudah terbaca tadi. lalu klik "Browse"
9) Selanjutnya, masukkan folder yang bersisikan file .npk nya. Lalu, klik "OK"
10) Setelah itu, beri tanda ceklis (centang) pada file .npk yang kita gunakan.
11) Sekarang, lakukan installasi si mikrotik. klik "Install"
12) Proses installasi sedang berjalan.
13) Jika proses install sudah selesai, status router berubah menjadi "OK". dan si router akan reboot secara otomatis
14) Buka aplikasi Winbox. lakukan pengecekan apakah kita bisa mengakses si mikrotiknya. Karena si Mikrotiknya baru di install (masih fresh) maka untuk login kita masukkan username admin dengan mengkosongkan passwordnya
15) Verifikasi, mikrotik dapat kita akses setelah melakukan installasi.
16) Lakukan pengeceken apakah versi mirkotik sesuai dengan yang kita install.
Jika dilihat dari gambar diatas. hanya ada paket bawaan dari main packages. Si main Packages ini hanya berisikan paket yang umumnya sering dipakai saat meggunakan router mikrotik. Untuk kalian yang ingin menambahkan paket-paket lainnya selain dari pada main paket. kalian bisa menambahkan extra paket. Extra paket ini berisikan kumpulan Packages yang bisa dipakai oleh mikrotik. Untuk itu disini admin mau sharing bagaimana cara menambahkna extra paket pada mikrotik. Pertama tama siapkan file extra paket yang sesuai dengan versi dan arsitektur si mikrotik. Untuk tutorial extra paket ini admin menggunakan router yang berbeda dengan tutorial Installasi ulang mikrotik
1) Pertama-tama Upload si file Etra Pkaet yang sudah kita install. Pilih Files >> Upload >> File Extra Package. lakukan seperti pada gambar.
1) Pertama-tama Upload si file Etra Pkaet yang sudah kita install. Pilih Files >> Upload >> File Extra Package. lakukan seperti pada gambar.
2) Tunggu hingga proses upload berjalan
3) Verifikasi extra paket sudah ditambahkan ke router mikrotik
4) Setelah itu lakukan reboot pada router.
5) Verifikasi Extra Paket pada Mikrotik
Cukup sekian materi Installasi Ulang Mikrotik Router Board Menggunakan Netinstall yang dapat saya sharing
Tunggu tutorial selanjutnya
Terima kasih sudah berkunjung
Mohon maaf jika ada kekurangan dan
Semoga bermanfaat
ConversionConversion EmoticonEmoticon