Perintah - Perintah Dasar Menyusun Directory Dengan Command Prompt File Management


Pada kesempatan kali ini, admin akan sharing mengenai materi tentang "Perintah - Perintah Dasar Menyusun Directory Dengan Command Prompt File Management". Command Prompt yang disingkat CMD kalau dari pengertian wikipedia adalah adalah baris perintah penerjemah (baris perintah yang dieksekusi ke sistem operasi yang disediakan oleh Microsoft.

Jadi CMD adalah adalah tool bawaan yang sudah disediakan oleh microsoft yang bersifat Command Line Interface (CLI). CLI itu sendiri adalah antarmuka pada sistem operasi yang menggunakan baris perintah atau text. Dalam berinteraksi dengan sistem operasi pengguna hanya dapat menggunakan keyboard dengan cara mengetikan perintah (Command) tertentu.

Banyak hal yang dapat dilakukan dari CMD seperti mempercepat kecepatan koneksi internet kita, melihat alamat IP kita,mengatur time/waktu si komputer untuk shutdown atau restart, melihat directori, rename file/folder, penggabungan file, hapus file yang tidak bisa di hapus, dan lain - lain.

Dalam postingan kali ini, admin akan menjelaskan perintah - perintah dasar pada command prompt (CMD) mengenai file management khusunya menyusun Directory. Berikut adalah beberapa susunun directory sebagai hasil akhir dari praktek postingan ini.

Jadi disini admin akan membuat directory seperti gambar susunuan diatas, yaitu dimulai dari directory MATAKULIAH terus didalamnya ada directory SO dan WEB 1 dan seterusnya. Nah disini admin membuatnya di drive D dalam directoy Latihan yang nanti admin buat. Berikut Penjelasannya : 
Karena kita melakukan dengan CLI, jadi pertama tama masuk ke CMD



Seperti yang admin jelaskan sebelumnya, admin akan menyusun directorynya di drive D. Jadi kita pindah drive dulu ke drive D.
[ Drive Yang Ditujuu ]:

Saya Jelaskan terlebih dahalu apa aja perintah yang akan saya gunakan dalam postingan kali ini. Yang pertama, untuk membuat directory di Windows melalui CLI dengan CMD menggunakan command command mkdir. Disini saya membuat diretory dengan nama percobaan.
mkdir [ Nama Directory ]

Kalau membuat Directory dengan nama yang terdiri dari beberapa kata / menggunakan spasi, bisa gunakan tanda [ "" ].
mkdir "[ Nama Directory ]"

Untuk melihat directoy atau file apa aja yang ada di drive atau di dalam directory
dir

 Perintah berikut untuk menghapus directory. Jika Nama directorynya terdiri beberapa kata (menggunakan spasi) ada tambahan [ "" ] Seperti pada gambar dibawah ini ;
rmdir [ Nama Directory ]
rmdir  "[ Nama Directory ]"

Jika kita lihat lagi, direcotry Percobaan dan Percobaan Kedua. Sudah hilang karena tadi kita hapus
dir

Sekarang kita lanjutan ke praktek ke gambar susunan nya. Seperti yang admin bilang sebelumnya, admin akan membuat susunannya directorynya di Drive D dan di dalam directory Latihan yang nantinya di dalam directory Latihan tersebut ada susunan directory MATAKULIAH yang di dalamnya ada directory SO dan WEB 1 dan seterusnya seperti yang direncanakan. 
 mkdir [ Nama Directory ]

untuk masuk atau berpindah ke directory bisa menggunakan perintah sebagai berikut
cd [ Nama Directory ]

Lalu Buat directory MATAKULIAH. 
mkdir [ Nama Directory]
dir 

Lalu masuk ke directory MATAKULIAH. dan buat Directory yang ada didalamnya yaitu SO dan WEB 1. dan untuk keluar dari directory tersebut bisa menggunakan perintah cd..
mkdir [ Nama Directory ] 
mkdir "[ Nama Directory ]" 
cd.. 

Jika kita lihat dari File Explorer


Kita juga bisa langsung ke directory yang ada didalam directory dengan menggunakan perintah [ \ ], Seperti pada di gambar, kalau digambar admin menggunkan [ "" ] karena ada directorynya menggunakan beberapa kata (menggunakan spasi). Dan jika kita mau keluar dari beberapa directory bisa tambahakan [ \ ] sesuai berapa directory yang mau kita keluar
cd [ Nama Directory ] \ [ Nama Directory ]
cd../../ 

Peritah [tree] digunakan untuk melihat directory apa yang ada di directory. Seperti pada gambar dibawah ini bahwa di dalam directory Latihan ada directory MATAKULIAH, lalu di dalam directory MATAKULIAH adan directory SO dan WEB 1. 


Berikut perintah yang admin lakukan untuk menyelesai beberapa directory yang ada di SO sesuai rencana.


Dan ini untuk beberapa Directory yang ada di dalama WEB 1


Dan gambar berikut adalah hasil admin sesuai dari rencara gambar susunan directorynya


Itulah beberapa perintah yang untuk meyusun directory. Semoga Bermanfaat
Previous
Next Post »